Ada banyak sekali model atau desain tempat tidur yang dibuat dari material kayu. Umumnya, untuk mendapatkan kualitas tempat tidur yang terbaik maka dipilihlah material yang terbuat dari kayu jati, kayu mahoni, oak dan kayu berjenis solid lainnya.
Mengenai harga tempat tidur minimalis dari bahan kayu sendiri sangat bervariasi tergantung dari jenis kayu, ukuran desain. Umumnya harga berkisar dari mulai Rp 2 jutaan ke atas.
Daftar Isi
Berbagai Desain Tempat Tidur Minimalis dari Bahan Kayu
Semakin rumit suatu desain dari tempat tidur, maka harga tempat tidur minimalis ini pun akan semakin mahal. Desain yang elegan dan juga soft menjadi desain idaman yang banyak disukai oleh mereka yang mengusung konsep minimalis di dalam rumah.
1. Tempat Tidur Kombinasi Kayu dan Besi
Penggunaan material kayu yang dikombinasikan dengan besi bisa menjadi solusi yang boleh dicoba untuk mendatangkan konsep hunian minimalis ke rumah Anda. Model tempat tidur ini memiliki keunggulan tidak hanya dari segi bentuk beserta tampilan namun juga kekokohannya.
Besi yang ditambahkan ke dalam penyangga tempat tidur ini membuat tempat tidur lebih kuat dan kokoh. Kayunya sendiri diberi warna cokelat tua dengan besi yang dibiarkan berwarna abu-abu.
2. Tempat Tidur dengan Laci
Penggunaan laci pada tempat tidur minimalis sudah sangat lumrah dilakukan. Pasalnya, laci pada bagian bawah tempat tidur akan sangat dapat menghemat space kosong yang tidak terpakai di bagian bawah.
Alhasil, laci penyimpanan ini dapat difungsikan sebagai tempat penyimpanan seprei, sarung bantal dan juga barang-barnag lainnya. Warna kayunya bisa memilih warna soft lembut seperti krem dan putih yang memang menjadi ciri khas rumah minimalis.
3. Tempat Tidur Kayu Berlekuk
Rumah yang minimalis tidak selalu harus menggunakan perabotan yang berdesain sederhana atau tanpa desain sama sekali.
Model tempat tidur satu ini menggunakan konsep berlekuk sederhana pada bagian ujung-ujungnya. Meski tempat tidur ini tidak memiliki ukiran sama sekali, nyatanya justru membuat tampilan tempat tidur semakin menarik karena adanya lengkungan di bagian luar. Harga tempat tidur satu ini berkisar Rp 5 jutaan ke atas.
Baca Juga :
- 10 Cara Sederhana Memaksimalkan Kamar Mandi Sempit
- Inilah 5 Manfaat Kursi Taman Yang Perlu Anda Ketahui
4. Tempat Tidur dengan Lemari Pakaian
Menggabungkan tempat tidur dan lemari pakaian, kenapa tidak? Nyatanya, penggabungan ini sangat membantu Anda menghemat lebih banyak space di dalam ruangan.
Lemari pakaian yang dipilih memiliki bentuk kosong di bagian bawahnya. Bagian bawah yang kosong ini kemudian diisi dengan tempat tidur yang dipasang tegak lurus dengan lemari.
Anda bisa menjadikan sisi bawah yang kosong sebagai tempat kaki atau untuk kepala saat tidur.
5. Tempat Tidur Berpilar Mini
Jika Anda menginginkan tempat tidur minimalis namun dengan nuansa seperti kerajaan zaman dahulu, maka model tempat tidur dengan pilar mini ini dapat dijadikan sebagai pilihan.
Pilar yang digunakan tidak perlu terlalu banyak. Cukup pilar-pilar kecil saja di dua sisi dari headboard tempat tidur. Adanya pilar membuat tampilan tempat tidur tampak lebih elegan dan juga membawa kesan menawan.
Belanja Tempat Tidur Hemat di JD.ID
Voucher yang berlimpah dan gratis ongkos kirim ke tujuan, siapa yang tidak mau? Semua ini dapat Anda temukan hanya dengan berbelanja di JD.ID. JD.ID merupakan toko online yang menawarkan berbagai produk-produk elektronik, fashion, peralatan rumah tangga termasuk perabotannya dengan harga kompetitif.
Seluruh produk juga dijamin 100% keasliannya oleh JD.ID sehingga Anda tidak perlu khawatir. Dengan diskon yang diberikan, Anda bisa memperoleh harga tempat tidur minimalis dengan harga kompetitif.