HOBI  

7 Jenis Makanan Ikan Cupang Yang Baik Beserta Kandungannya

makanan ikan cupang

Jika kamu ingin memiliki ikan cupang yang kwalitasnya baik dan sehat harus didukung makanan ikan cupang yang baik supaya pertumbuhan ikan kamu semakin baik.

Ikan cupang, adalah salah satu jenis ikan hias yang membutuhkan asupan nutrisi yang cukup tinggi.

Tentunya nutrisi-nutrisi yang baik dan sesuai dengan kebutuhan tubuhnya.

Ada banyak ragam makanan yang dapat diberikan kepada ikan cupang sebagai asupan nutrisinya sehari-hari.

Meski ikan cupang adalah ikan hias, namun ikan cupang merupakan jenis ikan petarung. Oleh karena itu, supaya kesehatannya terjaga dan pertumbuhannya berkembang dengan baik, ikan cupang tidak boleh diberi jenis makanan yang sembarangan.

Namun, tidak semua makanan untuk ikan cupang dapat diberikan begitu saja. sebaiknya dipilah dan dipilih makanan mana yang benar-benar mengandung nutrisi yang cukup dan sesuai dengan kebutuhannya sebagai penunjang kesehatannya.

Makanan Ikan Cupang Yang Baik

Makanan Ikan Cupang Yang Baik

Nah, untuk itu artikel kali ini akan mengulas mengenai jenis makanan apa saja yang baik bagi kesehatan ikan cupang. Simak ulasannya berikut ini!

Jentik Nyamuk.

makanan ikan cupang jentik nyamuk

Makanan iakn cupang yang bernutrisi tinggi yang baik bagi ikan adalah jentik nyamuk. Jentik nyamuk adalah jenis makanan yang terbaik pertama yang dapat diberikan sebagai asupan nutrisi ikan cupang.

Selain murah dan mudah didapatkan, terkandung berbagai macam zat yang dipercaya akan membantu pertumbuhan ikan cupang sehingga ia dapat tumbuh berkembang dengan sempurna, seperti:

13 – 15 % protein
7- 8 % lemak
3 – 4 % serat

Meski mengandung cukup nutrisi, namun Anda perlu berhati-hati dalam memberikan jentik nyamuk sebagai pakan ikan cupang, karena jentik nyamuk juga dapat membawa bakteri yang justru menyebabkan ikan cupang terserang berbagai macam penyakit.

Sebaiknya jenis jentik nyamuk yang diberikan adalah jentik nyamuk berbentuk larva, bukan kepompong.

Mengapa? Karena jentik nyamuk yang sudah berbentuk kepompong dapat membuat perut ikan cupang menjadi buncit lalu akhirnya menjadi sakit.

Baca Juga :

Cacing Sutra.

makanan ikan cupang cacing sutra

Makanan ikan cupang Selain jentik nyamuk, Anda juga bisa memberikan pada ikan cupang peliharaan Anda makanan berupa cacing sutra.

Kandungan yang terdapat pada cacing sutra dipercaya dapat membantu pertumbuhan ikan cupang.

Kandungan nutrisi yang terdapat dalam cacing sutra yaitu:

12 – 13.3 % lemak
40 – 50 % protein
2 – 2.5 % serat

Cacing Halus.

makanan ikan cupang cacing halus

Makanan ikan cupang yaitu Cacing halus atau microworms juga merupakan salah satu jenis makanan terbaik bagi pertumbuhan ikan cupang.

Banyak peternak ikan cupang yang menggunakan cacing halus sebagai makanan utama untuk ikan cupang yang mereka budidayakan. Selain mengandung cukup nutrisi, ternyata cacing halus merupakan jenis makanan ikan cupang yang juga bisa dibudidayakan.

Yaitu dengan membeli benih/ bibit cacing halus seharga Rp 10.000 (ukuran toples kecil), kemudian diletakkan dan disimpan dalam ruangan dengan suhu sekitar 68 – 85 derajat Celsius, serta diberi penerangan yang cukup.

Ikan cupang diberi makan berupa cacing halus ketika ikan tersebut berusia sekitar 4 – 10 hari.

Selain baik bagi kesehatan dan pertumbuhan ikan cupang, nutrisi pada cacing halus juga dapat membantu mencerahkan warna sisik ikan cupang.

Kutu Air.

makanan ikan cupang kutu air

Kutu air atau water flea, adalah jenis makanan bagi ikan cupang yang cukup baik dan sangat menunjang pertumbuhan dan kesehatan ikan cupang. Hal tersebut dikarenakan kutu air mengandung nutrisi sebagai berikut:

6 – 0.9 % karbohidrat
20 – 50 % protein
5 – 0.7 % lemak

Kutu air dibagi menjadi dua jenis yaitu daphnia sp dan daphnia magna. Kutu air daphnia sp biasanya diberikan sebagai pakan ikan cupang yang usianya sekitar 3 – 15 hari (anakan ikan cupang).

Sedangkan kutu air daphnia magna diberikan sebagai pakan ikan cupang dewasa.

Banyak pemelihara atau peternak ikan cupang yang memberikan kutu air sebagai pakan ikan cupang karena kutu air memiliki khasiat yang bisa dibilang cukup luar biasa, yaitu menguatkan dan mengeraskan tulang dan mencerahkan warna sisik pada ikan cupang.

Udang Air Asin.

artemia

Makanan bagi ikan cupang selanjutnya yaitu udang air asin, atau yang lebih sering disebut dengan istilah artemia.

Biasanya artemia diberikan sebagai pakan ikan cupang yang usianya masih sekitar 3 – 10 hari (anakan cupang).

Selain itu, artemia diberikan pada ikan cupang khusus pada saat musim hujan datang. Karena pada waktu tersebut, jentik nyamuk susah didapatkan.

Dengan kata lain, artemia merupakan makanan pengganti bagi ikan cupang. Kandungan nutrisi pada artemia yaitu sebagai berikut:

8 – 10 % protein
2 – 2.5 % lemak
2 – 0.5 % serat

Kuning Telur.

Kuning Telur

Siapa sangka bahwa kuning telur merupakan jenis makanan bagi ikan cupang yang sangat baik, mampu mempertahankan kesehatan dan pertumbuhan ikan cupang?

Ya, kuning telur merupakan makanan pengganti bagi ikan cupang ketika kutu air sulit diperoleh. Kandungan protein pada kuning telur dipercaya baik bagi pertumbuhan ikan hias petarung ini.

Cacing Darah.

makanan ikan cupang cacing darah

Cacing darah atau blood worms juga merupakan salah satu makanan bernutrisi baik bagi ikan cupang. Cacing darah yang diberikan sebagai makanan ikan cupang biasanya cacing darah yang sudah dibekukan atau dikeringkan terlebih dahulu.

Batas masa kadaluarsa untuk menyimpan cacing darah adalah sekitar 6 bulan.

Maka, jika cacing darah sudah tersimpan selama lebih dari 6 bulan, sebaiknya jangan memberikannya pada ikan cupang peliharaan Anda.

Itulah makanan yang baik bagi ikan cupang. Semoga informasi tersebut dapat menambah wawasan dan bermanfaat bagi pembaca sekalian.