Bisnis  

Keluar Kerja Jadi Pengusaha? Miliki 4 Hal ini Agar Bisa Mengukir Cerita Sukses Setelah Resign

Pengusaha

Menyambung hidup merupakan kewajiban setiap orang dan untuk itu seseorang harus memiliki pekerjaan entah sebagai pekerja kantoran ataupun menjadi pengusaha.

Dari kedua pilihan ini tentu terdapat nilai plus dan minus yang tentunya saling bertentangan.

Untuk mendirikan sebuah usaha, seseorang harus memiliki modal terlebih dahulu sehingga tidak jarang ketika ingin memulai sebuah usaha seseorang akan mencari modal terlebih dahulu dengan menjadi karyawan dan mengumpulkan modal dari gaji bulanannya.

Tidak dapat dipungkiri, kepenatan menjadi seorang karyawan sering membuat seseorang berpikir untuk berhenti saja dan memulai hidup yang tenang dengan mendirikan usaha sendiri meskipun dalam skala kecil.

Ketika menjalankan usaha milik sendiri, seseorang tidak akan terkekang oleh waktu maupun tumpukan deadline lagi.

Bagaimana tidak, ketika menjadi seorang karyawan kamu tentu akan dituntut untuk selalu disiplin dalam waktu maupun bekerja jika ingin tetap bertahan.

Ketika kamu menjalankan usaha, kamu tidaka kan terbebani dengan masuk pagi pulang malam seperti ketika menjadi karyawan, kerja kerasmu juga akan terbayar sesuai dengan usaha yang kamu jalankan.

Berbeda dengan ketika kamu menjadi karyawan, sekeras apapun kamu bekerja upahmu telah dijatah setiap bulan dengan patokan sesuai dengan perjanjian kontrak yang telah kamu sepakati dengan pihak perusahaan dan hal inilah yang banyak memotivasi orang untuk berhenti kerja dan mulai mendirikan usaha.

Lebih baik usaha atau kerja? Tentu jawabannya adalah usaha, namun tentunya tidak asal usaha. Kamu juga harus memiliki perhitungan yang matang ketika memutuskan untuk memulai sebuah usaha.

Jangan sampai langkah yang kamu ambil malah zonk dan berdampak buruk untuk masa depan serta kelangsungan hidupmu karena banyak sekali orang yang memutuskan resign dari pekerjaannya namun setelah resign dia justru tidak jelas kelangsungan hidupnya dan kamu jangan sampai seperti itu.

Ketika kamu memutuskan untuk resign dan memulai sebuah usaha milikmu sendiri maka ada beberapa hal yang harus kamu siapkan agar apa yang kamu rencanakan berjalan dengan sukses.

Pada kesempatan kali ini Hypetuts akan mengulas tentang apa saja yang harus kamu siapkan sebelum resign kerja dan memulai usaha milikmu sendiri. Yuk langsung simak saja ulasannya dibawah ini.

Baca Juga : 6 Ide Bisnis Modal Kecil Yang Menguntungkan Perlu Kamu Coba

Setelah Keluar Kerja Ingin jadi Pengusaha

Hal yang Harus Dimiliki Ketika Berani Keluar dari Pekerjaan dan menjadi pengusaha

1. Motivasi yang Kuat

Motivasi yang Kuat

Banyak sekali cerita setelah resign menjadi pengangguran abadi dan tak tahu arah untuk masa depan dan tentunya hal tersebut tidak boleh terjadi pada diri kamu.

Ada lagi cerita setelah resign telah berhasil menjalankan usaha namun usahanya tidak berkembang dan merasa menyesal setelah resign, kamu juga tidak boleh seperti itu.

Agar kamu tidak seperti itu, kamu harus memiliki motivasi yang kuat.

Motivasi untuk apa? Tentu motivasi untuk menjadi orang yang lebih sukses dibanding ketika sebelumnya kamu menjadi karyawan.

Kamu harus dapat membuktikan kepada diri kamu sendiri serta orang lain bahwa menjadi pengusaha juga bisa lebih sukses dibanding orang yang menjabat disebuah posisi pada perusahaan.

2. Visi Misi yang Jelas

Visi Misi yang Jelas

Jangan sampai ketika resign kamu belum memiliki pandangan yang jelas tentang usaha yang akan kamu geluti dan jangan sampai pula kamu menggeluti usahamu dengan asal salan karena hasilnya tentu juga tidak akan maksimal.

Ada baiknya kamu membaca beberapa referensi usaha dan bisnis untuk membantu memberikan pandangan yang jelas ketika menjalankan sebuah usaha.

Banyak sekali usaha setelah berhenti kerja yang bisa kamu jalankan, kamu tinggal memilih mana usaha yang cocok sesuai dengan passion dan target yang akan kamu jadikan patokan.

Visi dan misi yang jelas tentu akan mempermudahmu dalam menjalankan bisnis setelah resign yang kamu jalani.

Baca Juga : 

3. Berpikir Solutif

Berpikir Solutif

Ketika kamu fokus usaha atau kerja dengan bisnis yang kamu jalankan, sebagus apapun konsep yang kamu ciptakan tentu suatu saat kamu akan menemui hambatan.

Saat itu kamu diharamkan untuk menyerah.

Silahkan gunakan pengalaman kerjamu untuk berpikir dan menemukan solusi untuk mengembangkan usahamu.

Ingatlah motivasi untuk resign dulu adalah agar bisa sukses menjalankan usahamu sendir dan jangan menyerah ketika menghadapi sebuah masalah dalam usaha.

Ketika kamu berani keluar dari pekerjaan dan memutuskan untuk membuka usaha sendiri, bukan berarti semuanya akan berjalan dengan lancar.

Bisnis rumahan setelah resign milikmu harus bisa mendatangkan kesuksesan untukmu karena kamu telah mengorbankan pekerjaanmu, jika suatu saat menemui masalah kamu harus mencari sudut pandang untuk menemukan win win solution atau plan B.

4. Be a Fighter

Jangan pernah terlintas untuk menyerah dan memutuskan untuk bekerja lagi kepada orang lain, karena semua usahamu akan sia sia ketika hal itu terjadi.

Memang pada poin inilah kesungguhanmu untuk sukses dari wirausaha akan diuji.

Cukup fokus dan percaya bahwa dimanapun kamu bekerja entah itu menjadi karyawan ataupun pengusaha pasti akan menemui tantangan sehingga tidak ada pilihan untuk lari dan mencari pekerjaan lain.

Untuk menjadi pebisnis yang sukses kamu harus memiliki jiwa fighter, nikmati setiap proses yang kamu jalani saat itu agar kamu bisa menghargai setiap perjuanganmu sendiri untuk meraih kesuksesanmu.

Menerima masukan dari orang yang berpengalaman sangat kamu butuhkan, karena bagaimanapun juga sebanyak apapun pengalaman kerjamu, didunia usaha kamu tetap kalah pengalaman dengan mereka yang telah lebih dulu bergelut dibidang ini.

Demikian ulasan tentang Tips Mendirikan Usaha atau menjadi pengusaha Setelah Berhenti Bekerja di Perusahaan yang telah seselai Hypetuts ulas untuk teman teman semua.

Perbanyaklah mencari referensi tentang usaha apa yang cocok untuk kamu jalankan.

Jangan sampai ketika kamu telah resign dari perusahaan dan memutuskan untuk bekerja nanti malah menjadi pilihan yang salah untuk dirimu sendiri.

Selain empat langkah diatas tentu masih banyak sekali hal yang harus kamu siapkan dan tentunya harus mendukung dalam mencapai tujuanmu untuk menjadi seorang wirausaha.

Ada baiknya sebelum kamu memutuskan resign, kamu telah mengkonsep dengan matang apa saja langkah yang akan kamu jalankan nanti ketika telah benar benar resign.

Jangan pernah berpikir bahwa menjadi wirausaha itu lebih mudah dari ketika kamu menjadi seorang karyawan karena mereka para pengusaha yang telah lebih dulu sukses dibanding kamu tentu juga telah banyak makan asam garam kehidupan dunia usaha.

Demikian informasi menarik seputar Keluar Kerja Jadi Pengusaha? Miliki 4 Hal ini Agar Bisa Mengukir Cerita Sukses Setelah Resign.

Nantikan artikel tentang informasi Bisnis lainnya dari Hypetuts.com, ya.

Terima kasih telah mengunjungi Hypetuts.com, sampai berjumpa pada kesempatan selanjutnya, semoga bermanfaat.