Yakin kamu ingin mengajukan surat resign kerja kepada atasan kamu ataupun HRD jangan dulu gegabah mengambil keputusan kamu akan mengerti jika sudah membaca artikel ini sampai habis.
Bekerja merupakan kebutuhan setiap orang untuk dapat bertahan hidup, ada banyak sekali bidang pekerjaan yang bisa dijadikan seseorang untuk bisa mendapatkan penghasilan dan tentunya setiap pekerjaan pasti memiliki tantangan dan tingat kesulitan yang berbeda beda.
Alasan klasik ingin resign kerja yaitu tidak betah tantangan dan kesulitan dalam bekerja inilah yang mempengaruhi kinerja seseorang dalam bekerja, mulai dari target, budaya kerja, kedisiplinan hingga kenyamanan dalam bekerja.
Kenyamanan bekerja sendiri juga banyak dipengaruhi oleh beberapa hal seperti tidak cocok dengan lingkungan kerja, tertekan dalam pekerjaan atau beberapa alasan lain.
Apapun alasannya ketika seseorang merasa sudah tidak nyaman ditempat kerja, maka dia harus segera menemukan cara bertahan ditempat kerja saat ini. mengapa demikian?
Karena ketika dia sudah mulai merasa tidak nyaman di tempat kerja, maka dampaknya akan sangat buruk bagi dirinya sendiri untuk bisa berkarir di perusahaan tempatnya bekerja saat ini.
Sebuah perusahaan bisa saja menjadi sangat nyaman bagi seseorang untuk bekerja, namun sebaliknya justru sangat terasa tidak nyaman bagi kamu, karena memang kenyamanan dalam bekerja itu membutuhkan adaptasi dimana proses adaptasi tersebut juga harus mendapat dukungan dari kantor atau lingkungan kerja.
Cara beradaptasi di tempat kerja baru maupun tempat kerja lama tentu berbeda beda tiap orang.
Ada yang bisa beradaptasi dengan cepat dan ada juga yang proses adaptasinya lama yang jelas dalam proses adaptasi tersebut sangat lumrah jika kamu merasa tidak nyaman ditempat kerjamu saat ini.
Merasa tidak betah di tempat kerja baru ataupun tempat kerja lama tentu pernah muncul dalam setiap benak karyawan, karena memang hal ini dipengaruhi banyak hal yang jelas ketika perasaan tersebut muncul, kamu harus segera mengatasinya.
Daftar Isi
Tips Supaya Tidak Resign Kerja
Pada kesempatan kali ini Hypetuts akan mengulas tips supaya tidak resign kerja dan tentang cara bertahan di tempat kerja ketika kamu sudah mulai merasa tidak nyaman dengan tempat kerjamu saat ini. yuk langsung simak saja ulasannya dibawah ini.
Dewasa dalam Menangani Konflik
Sudah sangat wajar jika dalam bekerja kamu akan bertemu dengan konflik dan masalah terkait pekerjaan tetapi kamu jangan beranggapan kamu harus mengajukan resign kerja langsung.
Ketika kamu merasa tertekan di tempat kerja ataupun hasil pekerjaanmu merasa tidak dihargai di tempat kerja sehingga membuatmu tidak nyaman.
Kamu harus tahu bahwa hal tersebut merupakan salah satu tantangan dalam bekerja.
Jangan sampai rasa tidak nyamanmu dalam bekerja malah memotivasimu untuk segera meninggalkan pekerjaanmu saat ini.
Bertahan atau resign kerja dari kerjaanmu saat ini tentu sepenuhnya adalah menjadi kuasamu, namun alangkah baiknya jika kamu tahu bahwa setiap pekerjaan pasti memiliki tantangan entah itu di tempat kerjamu saat ini ataupun di tempat kerja barumu nanti.
Jadi lebih baik kamu berpikir dewasa dan selesaikan konflik yang saat ini kamu hadapi.
Sampaikan Unek Unekmu
Setiap orang pasti punya unek unek dalam bekerja dan jangan sampai unek unek ini menciptakan suasana tidak nyaman untuk bekerja dan nantinya kamu bisa menyimpulkan sudah resign kerja sebagai solusinya padahal itu kurang tepat.
Jika kamu merasa tidak dihargai di tempat kerja atau dikucilkan di tempat kerja maka kamu harus segera menyampaikannya kepada atasanmu agar bisa menemukan jalan tengahnya,
Entah itu dengan mencari akar masalahnya ataupun dengan memindahkanmu ke divisi lain agar kegiatan operasional kerja tiap karyawan bisa berjalan dengan lancar.
Jalin Komunikasi yang Baik
Menciptakan lingkungan kerja yang kondusif tentu tidak terlepas dari komunikasi yang baik antar rekan kerja.
Hal ini dikarenakan banyaknya penyebab lingkungan kerja tidak kondusif tercipta dari komunikasi yang buruk antar rekan kerja yang menyebabkan kamu ingin segera mengajukan surat resign kerja.
Bukan hanya itu, komunikasi yang buruk antar rekan kerja juga akan berdampak pada terhambatnya cara menciptakan kerjasama tim yang baik dalam perusahaan.
Oleh karena itu komunikasi yang baik sangat dibutuhkan untuk kenyamanan dalam bekerja.
Misalnya, kamu sudah tidak nyaman dengan rekan kerja maka kamu tentu tidak hanya ber doa agar nyaman di tempat kerja bukan?
Kamu bisa langsung menegurnya jika komunikasi kalian selama ini sudah terjalin dengan bagus.
Introspeksi Diri
Kata kata gak nyaman kerja selalu mengiringi kerjaanmu? Bisa jadi rasa tidak nyaman dalam bekerja tersebut bukan dari masalah eksternal, justru dari diri kamu sendiri.
Misalnya kamu tidak nyaman bekerja adalah karena tempat kerjamu jauh maka kamu harus menyadari bahwa lingkungan kerjamu yang tidak nyaman bukan dikarenakan orang lain ataupun lingkungan,
Namun karena diri kamu sendiri dan jika masalah tersebut memang dari diri kamu sendiri maka kamu harus bisa mengatasinya.
Mau Menerima Solusi
Tidak peduli masalah itu dating dari diri kamu sendiri atau dari lingkungan kerja yang tidak kondusif, ketika tempat kerja sudah tidak nyaman maka jangan buru buru mengambil keputusan melainkan dengan mendengarkan solusi dari rekan kerjamu.
Mendengarkan solusi dari rekan kerja tentu akan sangat membantu polemik yang sedang kamu hadapi bahwa kamu tidak sendirian berada di posisi tersebut karena masih ada rekan kerja yang bersedia mengerti keadaanmu.
Tidak ada salahnya jika kamu mendengarkan solusi darinya ketika kamu tertekan karena pekerjaan ataupun karena sudah tidak cocok dengan lingkungan kerja.
Motivasi Diri
ketika kamu merasa tidak nyaman dengan tempat kerja maka ada baiknya kamu kembali melihat realita saat ini, dan bukan mengambil tindakan yang konyol seperti mengajukan resign kerja keatasan kamu, perlu kamu ketahui mencari pekerjaan sangatlah susah dan lebih baik kamu bersyukur dengan apa yang kamu miliki saat ini.
Bukan bermaksud untuk merendahkan dirimu, namun alangkah lebih baik jika kamu mencari dan menemukan kembali motivasi serta semangat kerja yang kamu miliki dulu.
Hal ini juga sebagai pembuktian bahwa kamu adalah seorang karyawan yang berkualitas dimana kamu selalu bisa mengatasi masalah yang datang padamu dan tetap bertahan dengan pekerjaanmu saat ini.
Ketika diantara banyak karyawan yang menyerah hanya karena kenyamanan bekerja, kamu masih bisa survive dan berprestasi pada pekerjaanmu saat ini.
Demikian ulasan tentang Solusi tidak Nyaman di Tempat Kerja supaya tidak resign kerja yang telah selesai Hypetuts ulas untuk teman teman semua.
Ada banyak sekali alasan yang membuat seseorang tidak nyaman dengan pekerjaannya saat ini, mulai dari sering dikucilkan di tempat kerja, tertekan karena pekerjaan atau bahkan masalah gaji dimana semua masalah tersebut membuatnya ingin resign kerja
Namun harus kamu ingat dimanapun kamu bekerja tentu aka nada tantangan.
Jadikan tantangan tersebut sebagai motivasi untukmu bisa mendapatkan pencapaian yang memuaskan.
Dengan begitu maka kualitasmu sebagai karyawan akan lebih teruji dan pastinya akan memberikan hal baik pula untukmu.
Cari tahu terlebih dahulu apa yang membuatmu merasa tidak nyaman dalam bekerja, setelah kamu tahu apa masalahnya maka kamu akan dengan mudah menemukan solusinya.
Jika ketika merasa tidak nyaman kamu langsung memutuskan untuk berhenti dan mencari pekerjaan lain, maka ditempat kerja yang baru pun kamu akan merasa tidak nyaman lagi.
Terima kasih telah mengunjungi Hypetuts.com, semoga bermanfaat.