HOBI, Hewan  

17 Jenis Pakan Terlarang Bagi Kelinci Peliharaan

Pakan Terlarang Bagi Kelinci

Sama halnya dengan manusia, hewan juga tidak bisa memakan sembarang makanan sehubungan dengan kondisi kesehatannya, salah satunya adalah kelinci.

Tentu, mengingat bahwa sangat penting menyesuaikan nutrisi pakan dengan kebutuhan kelinci tersebut, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi dalam proses pemeliharaan serta perawatannya.

Seperti yang telah diketahui bahwa jenis pakan alami bagi kelinci adalah rerumputan dan sayur-sayuran. Memelihara dan merawat kelinci memang merupakan suatu hal yang bisa dibilang gampang-gampang susah.

Misal, begitu banyak jenis pakan kelinci yang berupa rerumputan dan sayuran yang dapat dengan mudah ditemukan. Namun, tidak semua jenis rerumputan dan sayuran tersebut bisa dikonsumsi oleh kelinci peliharaan Anda.

Perlu diketahui, bahwa jenis pakan yang kurang baik dikonsumsi oleh kelinci adalah jenis pakan yang terlalu banyak mengandung gula atau glukosa dan sukrosa, kemudian jenis pakan yang mampu mengganggu sistem pencernaan, dan jenis pakan yang beracun.

Pakan Terlarang Bagi Kelinci

Pakan Terlarang Bagi Kelinci

Tidak sedikit pemilik atau peternak kelinci yang membagikan pengalamannya mengenai jenis-jenis pakan yang ternyata diketahui mampu membahayakan kondisi kesehatan kelinci peliharaannya. Nah, berikut ini merupakan jenis-jenis pakan terlarang bagi kelinci.

Jenis pakan Kelinci yang mengandung banyak air

Jenis pakan Kelinci yang mengandung banyak air

Jenis Pakan Terlarang Bagi Kelinci yang mengandung banyak air/ getah. Terdapat jenis-jenis sayuran yang sebenarnya tidak baik dijadikan sebagai pakan kelinci karena terlalu banyak mengandung air, yaitu kol atau kubis.

Mengapa? Karena kandungan air yang terdapat di dalamnya mampu mempengaruhi urin dan feces kelinci tersebut. Selain itu, kol/ kubis juga mengandung serat yang terlalu tinggi, sehingga akan menciptakan kandungan gas dalam sistem pencernaan kelinci, terlebih kelinci yang masih dalam tahap perkembangan/ pertumbuhan.

Gas tersebut nantinya akan membuat kelinci menjadi kembung dan akan menyebabkan kematian.

Jenis pakan bertekstur kasar/ berduri. Selain makanan yang mengandung terlalu banyak air/ getah, jenis pakan yang juga dilarang dikonsumsi oleh kelinci adalah jenis pakan yang bertekstur kasar atau berduri.

Mengapa? Karena kemungkinan makanan tersebut dapat melukai tubuh kelinci, baik bagian dalam atau bagian luar, misalnya peradangan di bagian tubuh dalam serta gangguan lambung.

Jenis pakan Kelinci yang mengandung gula

Jenis pakan Kelinci yang mengandung gula

Jenis Pakan Terlarang Bagi Kelinci yang terlalu manis/ mengandung gula. Selain dilarang mengkonsumsi jenis pakan yang mengandung banyak getah atau air, dan jenis pakan yang bertekstur kasar atau berduri, kelinci juga dilarang memakan makanan yang mengandung banyak gula, yang didalamnya terdapat banyak kandungan glukosa dan sukrosa.

Baca Juga :

Sama seperti halnya dengan tubuh manusia yang tidak boleh mengkonsumsi gula secara berlebihan, begitu pula dengan kelinci.

Konon katanya, kelinci yang mengkonsumsi jenis pakan yang terlalu manis, akan mengalami gigi keropos atau ompong, atau gigi rusak.

Supaya lebih mudah untuk Anda mengetahui jenis pakan apa saja yang tidak boleh dimakan oleh kelinci peliharaan, berikut adalah contohnya:

  • Tanaman kopi
  • Teh (biji/ daun)
  • Kubis
  • Bit
  • Daun tomat
  • Sawi
  • Terong
  • Kacang polong
  • Kacang tanah
  • Biji kenari
  • Macadamia
  • Jagung
  • Bawang
  • Kacang hijau
  • Kentang
  • Rebung
  • Bayam

Demikian informasi menarik seputar Jenis-Jenis Pakan Terlarang Bagi Kelinci .

Nantikan artikel hobi dan hewan lainnya dari Hypetuts.com, ya.

Semoga bermanfaat!