Trik Meningkatkan Kualitas Suara SPOTIFY Tanpa Akun PREMIUM

SPOTIFY

Spotify Music merupakan salah satu aplikasi streaming musik terpopuler saat ini.

Dengan aplikasi pemutar musik ini anda dapat mendengarkan jutaan musik terlengkap dari seluruh dunia secara praktis Langsung dari HP kamu menggunakan koneksi Internet.

Sangat praktis dan mudah, hanya perlu mengetikkan lagu apa yang ingin anda dengar pada kolom pecarian dan putar.

Sayangnya, ada dua versi aplikasi yang tersedia. Yaitu versi gratis dan berbayar, ya seperti yang kalian perkirakan.

Aplikasi gratis pastinya memiliki fitur yang terbatas, salah satunya adalah kualitas suara yang lebih rendah dari aplikasi premium dan memutar lagu secara acak.

Jika kamu tidak terlalu mempermasalahkan kualitas suara ini pun tidak masalah, namun alangkah lebih baik jika kalian dapat mendengarkan lagu kesukaan dengan kualitas suara yang bagus pula.

Nah, ingin tahu bagaimana caranya? Tenang saja, Hypetuts akan memberitahukan kepada kalian tentang bagaimana cara meningkatkan kualitas suara pada aplikasi pemutar musik streaming ini versi gratis tanpa harus upgrade membayar untuk membeli Spotify Premium secara legal dan tidak melanggar ketentuan.

Baca Juga : 7 Aplikasi Edit Foto Android Terbaik Jangan Sampai Terlewatkan

CARA MENINGKATKAN KUALITAS AUDIO SPOTIFY VERSI GRATIS

CARA MENINGKATKAN KUALITAS AUDIO SPOTIFY

  • Langkah pertama yang perlu kamu lakukan yaitu membuka aplikasi Spotify lalu pilih tab Your Library yang terletak pada pojok kanan sebelah kiri layar
  • Setelah itu pillih ikon pengaturan di sebelah pojok kanan layar
  • Lalu, lihat pada pilihan Streaming pada bagian Music Quality, ubah opsi Automatic quality menjadi High Quality
  • Selesai

Kini silahkan kalian coba pilih salah satu lagu di aplikasi pemutar music streaming lalu rasakan bedanya.

Cara tersebut aman dan pastinya tidak melanggar ketentuan yang berlaku, hanya sekedar trik tersembunyi yang sedikit disembunyikan oleh pihak Spotify Ltd.

Namun, jika kalian ingin memiliki akses penuh semua fitur yang tersedia di Spotify silahkan beli versi yang Premium sekaligus mendukung musisi dan pihak perusahaan.

Dan para pemusik yang terkontribusi dengan Spotify. Nah, untuk kamu yang belum memiliki aplikasi ini di smartphone Android kamu, silahkan unduh sekarang secara gratis pada kolom dibawah ini;

Download 

Demikian informasi menarik seputar Trik Meningkatkan Kualitas Suara SPOTIFY Tanpa Akun PREMIUM.

Baca Juga : Mengenal interface pada corel draw Untuk Pemula

Nantikan artikel tentang informasi Teknologi aplikasi android lainnya dari Hypetuts.com, ya.

Semoga bermanfaat!